Ketika mendengar nama “Aplikasi” dalam hati dan benak kita pasti langsung tertuju pada aplikasi yang ada di smartphone kita. Aplikasi merupakan salah satu pelengkap dalam smartphone kita yang bisa digunakan dengan berbagai macam fungsi. Ada aplikasi yang digunakan untuk sekedar menelfon, ada aplikasi yang digunakan untuk mengirimkan dan menerima pesan singkat, ada aplikasi yang digunakan untuk menyanyi sambil menari dan masih banyak aplikasi dengan kelebihan manfaat yang dimilikinya. Aplikasi sendiri saat ini tidak dioperasikan hanya dengan menggunakan pulsa melainkan mereka dioperasikan menggunakan internet sehingga pulsa yang kita miliki akan terjaga aman tanpa harus kehilangan serupiah pun.
Saat ini terdapat salah satu aplikasi yang memiliki manfaat untuk mengirim dan menerima pesan singkat tanpa harus mengeluarkan dana sedikitpun dan hanya cukup menggunakan internet saja. Selain itu aplikasi yang satu ini memiliki banyak sekali fitur mulai dari mengirim pesan singkat tanpa pulsa, dapat mengirimkan video dalam jumlah yang cukup besar, dapat mengirimkan berkas berkas penting, dapat mengirimkan GPS atau alamat posisi anda saat ini, hingga mengirimkan kontak kawan kita tanpa ribet harus mengeluarkan pulsa. Aplikasi ini dikenal dengan nama Whatsapp, Siapa sih yang tidak mengenal aplikasi ternama yang digunakan hampir seluruh manusia didunia ini karena kemudahan dan kemajuannya. Whatsapp merupakan aplikasi yang awalnya hanya untuk mengirim dan menerima pesan singkat tetapi terus menerus berkembang dan diperbaharui dengan berbagai fitur ternama yang selalu kita gunakan. Whatsapp sendiri sudah berdiri semenjak tahun 2009 oleh dua orang mantan karyawan Yahoo yang tentu saja selama pembuatannya penuh dengan perjuangan dan kegagalan yang menghasilkan keberhasilan.
Whatsapp juga sudah sering bekerja sama dengan produk lainnya sehingga namanya sudah tidak lagi asing ditelinga kita. Beberapa waktu ini dikarenakan pademik covid-19 yang membuat kita harus stay dirumah aja membuat whatsapp pun memperbaiki salah satu sistemnya dimana bisa melakukan video conference dengan jumlah orang lebih dari 30 orang. Luar biasa bukan? Dalam waktu beberapa hari saja whatsapp bisa memperbaiki sistemnya dengan sangat mudah dan juga bermanfaat untuk orang banyak.
Tapi jika kita berada dikeadaan sedang bekerja di depan PC atau Laptop dan sulit memegang smartphone kita sendiri maka apa yang bisa whatsapp berikan kepada kita? Tenang saja karena saat ini selain anda bisa menginstal langsung whatsapp di PC atau laptop anda, anda pun bisa menggunakan whatsapp web yang sudah disediakan oleh perusahaan Whatsapp ini. Whatsapp Web adalah website yang memberikan kemudahan kita untuk menggunakan whatsapp tanpa harus mendownload di PC atau Laptop dan memudahkan kita untuk tidak selalu menggenggam HP ketika sedang sibuk dengan pekerjaan di PC kita.
Bagaimana cara menggunakan whatsapp Web? Caranya sangat mudah kok, anda hanya memerlukan internet sebagai hal yang utama, setelah itu anda bisa membuka browser anda sambil mengetikkan whatsapp web. Ketika pencarian anda sudah ditemukan anda bisa langsung masuk ke whatsapp web dengan melakukan pemindaian dari smartphone anda ke whatsapp web. Pada Smartphone anda terdapat tombol titik tiga dibagian kanan atas, nah ketika anda mengklik bagian titik tiga akan muncul tulisan “ Whatsapp Web” anda pun bisa langsung melakukan pemindaian dari smartphone ke PC atau Laptop anda. Dengan seketika segala history dari whatsapp HP anda bisa langsung dilihat dan digunakan sambil bekerja. Mudah bukan?